Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia ( BP-UPKI ) atau sebutan dalam bahasa Jepangnya adalah Dokuritsu Junbi Choosakai, yang selanjutnya disebut sebagai Badan Penyelidik , yang terbentuk pada tanggal 29 April 1945 dan diresmikan serta dilantik pada tanggal 28 Mei 1945, dan memulai bekerja aktif pada tanggal 29 Mei 1945, adalah merupakan Badan yang secara resmi ( legal ) dan disetujui oleh Pemerintahan Kekaisaran Jepang, yang bertugas mempersiapkan kemerdekaan Indonesia, serta merumuskan persyaratan-persyaratan yang harus dipenuhi sebagai negara merdeka.
Badan Penyelidik ini dilantik oleh Panglima Tentara Keenambelas Jepang di Indonesia, yaitu Letnan Jendral Kumakici Harada, dengan susunan pelantikan sebagai berikut :
- Ketua : Dr. Radjiman Wedyodiningrat
- Ketua Muda : 1. Ichibange ( Tokubetsu Iin )
- Ketua Muda : 2. RP Soeroso
Dan 60 anggota biasa, yang merupakan perwakilan dari beberapa dari wilayah kepulauan di Indonesia ,
- Prof. Muh Yamin
- Ir. Soekarno
- Dr. R Kusuma Atmaja
- R Abdulrahim Pratalykrama
- R Anis
- KH Dewantara
- K Bagus H Hadikusumo
- MPH Bintoro
- AK Moezakkir
- BPH Poeroebojo
- RAA Wiranatakusuma
- Ir R Asharsosoetedjo Moenandar
- Oeij Tjiang Tjoei
- Drs. Moh. Hatta
- Oei Tjong Hauw
- H Agus Salim
- M Soestardjo Kartohadikusumo
- RM Margono Djojohadikusumo
- KH Abdul Halim
- KH Masjkoer
- R Soedirman
- Prof. Dr. PAH Djojodiningrat
- Prof. Dr. Soepomo
- Prof. Ir Roesono
- Mr. Roeslan Wongsokusumo
- R Soesanto Tirtoprodjo
- Ny. RSS Soemarjo Mangunpoespito
- Dr. R Buntaran Martoatmodjo
- Liem Koen Hian
- Mr. J Latuharhary
- Mr. R Hindromartono
- R Soekardjo Wiryopranoto
- Hadji Ah. Sanoesi
- AM Dasaad
- Mr. Tan Eng Hoa
- Ir. MRP Soerachman Tjokroadisoerjo
- RAA Soemitro Kolopaking Poerbonegoro
- KRMTH Woerjaningrat
- Mr. A Soebardjo
- Prof Dr. R Djenal Asikin Widjayakoesoema
- Abikoesno Tjokrosoejoso
- Parada Harahap
- Mr. RM Sartono
- KHM Mansoer
- KRMA Sosrodiningrat
- Mr. R Soewandi
- KHA Wachid Hasyim
- PF Dahler
- Dr. Soekiman
- Mr. KRMT Wongsonegoro
- R Oto Iskandar Dinata
- A Baswedan
- Abdul Kadir
- Dr. Samsi
- Mr. AA Maramis
- Mr. Samsoedin
- Mr. R Sastromoeljono
Hal ini merupakan tonggak sejarah yang penting bagi Bangsa Indonesia, karena hal-hal utama dalam ketatanegaraan telah dapat disusun dan dipersiapkan dengan baik oleh team Badan Penyelidik tersebut , dengan pengalaman semenjak awal mereka dalam berorganisai dan berpolitik bagi bangsa Indoneisa semasa SUMPAH PEMUDA, yang mampu memenuhi pemahaman akan kebutuhan bangsa bagi titik tolak perjuangan masa selanjutnya, meskipun saat itu masih di bawah pengawasan dan pendudukan Pemerintahan Kekaaisaran Jepang.
Dan rencana Kemerdekaan tersebut sebagai suatu hadiah, atau merupakan pemberian dari pemerintahan Kekaisaran Jepang kepada Bangsa Indonesia dalam upaya-upaya memerangi Sekutu serta pertahanan terhadap front Australia, kiranya kurang layak diterima oleh para pejuang kemerdekaan Bangsa Indonesia pada masa tersebut, karena selain tidak menghargai terhadap perjuangan para leluhur Bangsa pada masa-masa sebelumnya, juga mengabaikan cita-cita luhur Bangsa, yang menetang segala bentuk penidasan.
No comments:
Post a Comment